Tebing Tinggi | SNN - Walikota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan yang diwakili Kadis Kesehatan dr.H.Nanang Fitra Aulia membuka rakor program kesehatan jiwa di Multi Auala Hotel Amanda, Selasa(18-12-2018).
Dr.Nanang Fitra dalam kesempatan itu mengatakan kesehatan jiwa masyarakat merupakan suatu orientasi kesehatan jiwa yang mencakup semua kegiatan yang dilaksanakan di masyarakat.
Titik berat pelaksanaan pada upaya promotif dan preventif tampa melupakan upaya kuratif dan rehablitatif.
Perilaku sehat jiwa dalam masyarakat memerlukan upaya promotif dan preventif pada setiap starata masyarakat utamanya balita, anak, remaja, wanita, orang tua usia lanjut, dan masyarakat yang rentan dengan masasalh kejiwaan.
Dikatakan kesehatan jiwa masyarakat akan berhasil dengan meningkatkan kerja sama lintas sektor, termasuk peran serta masyarakat, kemitraan swasta, LSM, kelompok profesi dan ormas secara teerpadu dan berkesinambungan.
Diharapkan agar berbagai pelayanan lain turut serta dalam sistem pelayanan kesehatan jiwa dan dititik berartkan pada kerja sama pada sektor-sektor pendidikan, kesejahteraan sosial, keagamaan , keluarga berenacana, tenaga kerja dan lain-lain.
Dan kerjasama dan sama bekerja diharapkan akan dapat menyelesaikan masalah kesehatan jiwa di Kota Tebing Tinggi
Dalam rakor tersebut sebagai narasumber J.Winrina purba S.Kep.Ners dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara, dan kegiatan berlangsung sehari penuh.(fit)