Jakarta | SNN -Masyarakat Usaha Kecil Menengah (UKM) "Kuliner" Jalan Kebun Kacang kawasan bundaran Hotel Indonesia,Grand Indonesia,Hotel Ascott,dan Thamrin City, mengharapkan perhatian bantuan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, dalam hal pemasangan tenda lapak kuliner di penampungan di pinggir sungai samping Thamrin City,akibat penggusuran yang dilakukan Camat Tanah Abang,Kota Administratif Jakarta Pusat,awal Pebruari yang lalu.
Sekitar 100 pedagang UKM kuliner yang ditampung di lokasi baru itu,masih me ggunakan tenda lama yang digunakan sebelum penggusuran.
"Tenda lapak lama yang sudah berwarna pudar dan kusam itu pun bukan bantuan dari Pemerintah Walikota Administratif Jakarta Pusat. Tapi tendanya dari perusahaan minuman ringan Teh Pucuk", kata pedagang Mie Kocok Bandung,Husen.
Lalu ditimpali oleh pedagang Nasi Bakar dan Angkringan lainnya. "Masyarakat kecil pedagang UKM itu,sudah sepantasnya menjadi skala prioritas Pemerintah Daerah Khusus Istimewa Jakarta,karena di samping mata pencaharian utama masyarakat berekonomi rendah,juga merupakan ujung tombak perekonomian nasional yang tidak berdampak besar terhadap resesi perekonomian nasional", ujar A.Syarifuddin.
Ketika dikonfirmasi kepada pengelola lapak kuliner Tanah Abang ini,Cink Lyas, mengaku sudah mengelola pedagang kuliner UKM itu sudah sekitar 13 tahun,sejak tahun 2009 yang lalu. "Selama 13 tahun ini berjalan dengan lancar,tidak pernah digusur", katanya sedih.
"Lokasi kuliner Tanah Abang ini,letaknya strategis.Karena berada kawasan beberapa plaza:Grand I donesia,Thamrin City, Hotel Ascott, dan beberapa apartemen,sehingga merupakan sarana untuk makan dan minum bagi karyawan waktu jam istirahat,dan harganya terjangkau", ujar Cink Lyas.
Ketika ditanya kepada Staf pe gelola di lokasi penampungan di pinggir sungai di samping Thamrin City,Selasa (07/02/2023), yang nama panggilannya Rozer mengatakan, bahwa sudah penuh dipasang tenda lama di penampungan baru di kanan-kiri sepanjang jalan.Hanya tinggal dua lapak yang belum dipasang tenda lapaknya", katanya.
"Semoga segera dipasang tenda baru bantuam Pemerintah kepada pedagang UKM kuliner Tanah Abang", ujar Rozer penuh harap.(Amir Torong/irwan)